Resep Mudah dan Sederhana Cara Membuat Es Buah Markisa Segar Rasa Nikmat dan Maknyus
Mr Kuliner - Cara membuat es buah markisa nikmat dan mudah. Selamat seiang semuanya, di hari ini cuaca lumayan panas sehingga kita merasa haus yang sangat. Untuk itu disarankan untuk banyak minum air putih agar tidak dehidrasi atau tidak kekurangan cairan. Sebab jika tubuh kita kekurangan cairan akan membuat tubuh kita lemas dan kurang semangat dalam beraktivitas. Karena cuaca begitu panas, rasanya ingin minum munuman dingin biar segar dan fresh.
Kami akan memberikan resep sederhana membuat es markisa yang bisa menjadi alternatif untuk anda yang ingin melepaskan dahaga dihari ini yang sedang bersuhu lumayan panas. Oy, hari ini umat Islam sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan, semoga lancar sampai saat berbuaka nanti. Adapun es buah markisa boleh juga sebagai menu berbuka puasa yang tepat. Setelah seharian menahan semua hawa nafsu baik itu tidak minum dan makan, anda bisa merencanakan berbuka puasa dengan es markisa yang maknyus ini.
Sebenarnya banyak buah lainnya seperti buah bengkoang, delima, labu, pepaya, melon, dan buah-buahan lainnya yang bisa anda olah menjadi es buah yang suegerr. Resep es markisa yang akan kami berikan untuk anda bisa untuk 5 porsi atau 5 orang yang pas untuk keluarga kecil anda dirumah. Jika banyak anggota keluarga atau sedang ada tamu tinggal ditambahkan saja bahan-bahanya. Yuk langsung aja kita sama-sama buat es markisa yang seger untuk diminum sehari-hari atau untuk berbuaka puasa bagi umat muslim beragama Islam.
Bahan-bahan untuk membuat es markisa:
- 2 buah markisa, ambil 100 gram dari buah markisa
- 250 gram sirup rasa markisa
- 400 gram es serut
Bahan untuk agar-agar serut:
- ½ bungkus agar-agar bubuk
- 300 ml air matang
- 50 gram gula pasir
Bahan untuk membuat saus santan:
- 500 ml santan dari ½ butir kelapa
- 1 lembar daun pandan
- ¼ sendok teh garam
Cara membuat es markisa mantap:
- Pertama-tama buat agar-agar serut dulu, yaitu: rebus agar-agar, bersama air, dan gula pasir dan sambil diaduk-aduk sampai matang yaitu sampai rebusan mendidih. Lalu tuang rebusan tadi ke dalam cetakan dan sejenak diamkan agar bisa membeku. Anda bisa masukkan kedalam lemari es/ kulkas untuk mempercepat pembekuan agar-agar. Selanjutnya agar-agar di parut kasar juga gak apa-apa.
- Kedua buat saus santannya, yaitu: dengan merebus santan, daun pandan, dan garam lalu terus sambil diaduk-aduk sampai mendidih matang.
- Terakhir kita akan menata markisa, sirup rasa markisa, agar-agar serut, es serut, dan saus santan di gelas yang sudah kita siapkan sebelumnya.
- Tuang dan bagikan ke 5 gelas dan sajikan untuk di nikmati untuk sehari-hari atau untuk menu berbuka puasa Ramadahan.
Gimana broo dan sistt, mudah dan sederhana kan membuat es buah markisa-nya, yaudah selamat menikmati yaaa. Minuman es markisa ini bisa menjadi pilihan bunda yang tepat untuk keluarga tersayang, dan sudah tentu akan semakin di sayang oleh sudami dan anak anda. Besar harapan kami agar resep dari kami bermanfaat dan tak lupa kami ucapkan trims karna anda sudah bersedia membaca artikel kami. Bagikan juga resep kami ini kesaudara dan sahabat anda biar semakin banyak orang tersenyum karena menikmato es buah markisa. Baca juga resep es buah seger.
0 Response to "Resep Mudah dan Sederhana Cara Membuat Es Buah Markisa Segar Rasa Nikmat dan Maknyus"
Post a Comment